Follow Us

Cara Mencairkan Reksa Dana dalam Hitungan Detik, Pakai Fitur Instant Redemption

Wulan - Kamis, 02 Juni 2022 | 22:00
fitur Instant Redemption dari Bibit
instagram.com/bibit.id

fitur Instant Redemption dari Bibit

CERDASBELANJA.ID – Investor reksa dana pasti sudah tahu kalau proses pencairan reksa dana butuh waktu cukup lama, yaitu 3-7 hari kerja.

Ini karena, ada proedur dan proses yang harus dilalui. Apalagi, uang yang diinvestasikan tidak lagi berupa cash, tetapi berupa aset saham, obligasi, atau deposito.

Untuk itu saat menjual reksa dana, uang kita tidak bisa langsung masuk ke rekening. Manajer Investasi (MI) reksa dana perlu menjual dulu aset saham, obligasi, atau deposito kita dan melakukan rekapitulasi.

Namun, kini ada jalan pintas baru. Bibit baru saja menghadirkan fitur baru, yaitu Instant Redemption.

Melalui fitur Instant Redemption, kita bisa mencairkan aset reksa dana secara instan kapan saja, bahkan saat tengah malam atau tanggal merah.

Meski demikian, fitur Instant Redemption ini hanya bisa digunakan jika kita sudah menghubungkan akun Bibit dengan Bank Jago.

Selain itu, fitur Instant Redemption hanya bisa dilakukan pada produk reksa dana tertentu saja, yaitu Manulife Dana Kas II Kelas A dan Manulife Dana Kas Syariah.

Jika sudah menghubungkan akun Bibit dan Bank Jago, simak bagaimana cara mencairkan reksa dana dalam hitungan detik.

- Pastikan akun Bibit dan Bank Jago kita sudah terhubung.

Baca Juga: Cara Mewariskan Reksa Dana Saat Pemilik Aset Meninggal, Pakai Fitur dari Bibit

fitur Instant Redemption dari Bibit
instagram.com/bibit.id

fitur Instant Redemption dari Bibit

- Fitur pencairan instan ini, hanya dapat digunakan pada Reksa Dana Pasar Uang bertanda petir yang bisa dilihat pada bagian ‘Pencairan Instan.’

Editor : Presi

Baca Lainnya

Latest