Follow Us

PPKM Jawa-Bali Diperpanjang Sampai 29 November, Tracing Diperkuat

Wulan - Selasa, 16 November 2021 | 19:00
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan
Screenshot Youtube Sekretariat Presiden

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan

CERDASBELANJA.ID – Menjelang akhir tahun, mobilitas masyarakat perlahan mulai kembali seperti sedia kala.

Meski masih dalam kondisi pandemi, tetapi pusat wisata dan perbelanjaan sudah mulai dipadati masyarakat.

Untuk tetap mengendalikan pandemi, pemerintah kembali memutuskan untuk memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selama dua pekan mendatang.

Mengutip dari Kompas.com, hal tersebut ditegaskan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam keterangan tertulisnya pada Senin (15/11/2021).

Luhut menuturkan, selama dua pekan mendatang secara keseluruhan ada 26 kabupaten/kota yang masuk Level 1 PPKM, dan 61 kabupaten/kota yang masuk pada Level 2 PPKM. Selain itu, selama dua pekan mendatang ada 41 kabupaten/kota menjalankan PPKM Level 3.

"Terkait detail keputusan ini akan kembali dituangkan dalam Instruksi Mendagri (Inmendagri)," kata Luhut.

Baca Juga: Masih Berlangsung, Pencairan BSU Rp1 Juta Maksimal 15 Desember

Namun, hingga berita ini ditulis Inmendagri yang dimaksud belum dibagikan secara resmi oleh Kementerian Dalam Negeri.

Luhut mengungkapkan, selama sepekan terakhir ada sejumlah kondisi yang mengindikasikan peningkatan kasus Covid-19 di Jawa-Bali.

Oleh karena itu, Luhut kembali mengingatkan pentingnya kehati-hatian masyarakat secara bersama.

"Terdapat indikasi peningkatan Rt (angka reproduksi efektif) Covid-19 yang menunjukkan sinyal peningkatan kasus di Jawa-Bali dalam sepekan terakhir ini," ujar Luhut.

Hal ini, juga dapat terlihat dari beberapa kabupaten/kota di Jawa-Bali yang mulai mengalami peningkatan kasus dan perawatan mingguan.

Source : Kompas.com

Editor : Presi

Baca Lainnya

Latest