Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Lunch Date Bareng Idola, Jajan Sebanyak-Banyaknya di GoFoodieland

Wulan - Sabtu, 20 November 2021 | 12:00
Catat cara lunch date bareng idola di GoFoodieland
gofoodieland.com

Catat cara lunch date bareng idola di GoFoodieland

CERDASBELANJA.ID – Pencinta jajan di GoFood wajib kumpul! Kini, kita berkesempatan untuk makan bareng idola di GoFoodieland.

GoFood baru saja menghadirkan GoFoodieland, yaitu festival kuliner UMKM virtual terbesar di Indonesia yang menghadirkan 30.000 mitra UMKM.

Tidak hanya memanjakan pelanggan dalam menikmati ragam kuliner terbaik, tetapi GoFoodieland juga mendorong pertumbuhan bisnis mitra UMKM.

Global Head Marketing GoFood Ichmeralda Rahman mengatakan, di GoFoodieland para pelanggan bisa merasakan makan bareng secara virtual dengan Foodie Star.

Foodie Star, adalah salah satu acara dari GoFoodieland yang memungkinkan kita makan bareng virtual dengan idola.

Pasti banyak yang bertanya-tanya siapa Foodie Star yang dijadikan special guest GoFoodieland.

Baca Juga: GoFood Hadirkan GoFoodieland, Festival Rasa UMKM Virtual, Ini Rekomendasi Kuliner dan Promo yang Bisa Didapat

Untuk saat ini, kata Melda, pihaknya masih merahasiakan Foodie Star yang akan menjadi kejutan para pemenang.

“Meski acaranya masih tetap virtual, tetapi akan interaktif. Nantinya, kami akan memilih 25 orang sebagai pemenang dan bisa makan virtual lewat Zoom. Jadi acaranya sangat eksklusif, meski virtual tetapi tetap hangat karena hanya 25 orang pemenang yang bisa berinteraksi dengan special guest star yang akan diumumkan nanti,” ujar Melda, dikutip Jumat (19/11).

Cara mengikuti kompetisi ini sangat mudah. Bagi peserta yang tertarik makan bareng idola di Foodie Star, simak syarat dan ketentuannya sebagai berikut.

1. Lakukan transaksi di GoFood selama periode 9 - 23 November 2021 dengan nominal minimal sebesar Rp300.000.

2. Jangan lupa untuk screenshot bukti transaksi GoFood pada periode tersebut.

3. Kunjungi situs www.gofoodieland.com.

Baca Juga: Makin Hemat, GoFood Berikan Promo Ongkir Pesanan dari Resto Terdekat

4. Pilih “Jelajahi GoFoodieland Virtual City” hanya lewat ponsel.

5. Lakukan sign-up atau sign-in.

6. Kunjungi area Help Desk atau Info Desk, klik “Hubungi Admin” dan kirim bukti transaksi ke nomor WhatsApp Admin GoFoodieland yang tertera.

7. Nantinya, admin akan memilih secara acak 25 orang yang beruntung untuk berkesempatan Lunch Date bersama artis favorit.

8. Jika beruntung, Admin GoFoodieland akan menghubungi dan memberikan tautan Zoom kepada kita melalui WhatsApp, untuk dapat mengakses acara lunch date bareng idola.

9. Keputusan penyelenggara tidak dapat diganggu gugat.

Baca Juga: Gojek Hadirkan 3 Inovasi Baru, Lebih Canggih dan Memudahkan Kegiatan

Pengunjung GoFoodieland, dapat menemukan lima kategori rekomendasi kuliner dari mitra UMKM yang siap dinikmati pelanggan secara aman dari rumah, yaitu sebagai berikut.

- Rekomendasi Juara, berisi kurasi mitra UMKM pilihan yang paling banyak dipesan atau terlaris.

- Rekomendasi Terbaru, berisi seleksi para mitra UMKM baru yang tak kalah menarik dan patut untuk dicoba.

- Rekomendasi Populer, berisi mitra UMKM yang banyak disukai oleh pelanggan dengan rating tinggi.

- Rekomendasi Legenda, berisi kurasi mitra UMKM ikonik yang menjadi kebanggaan lokal di setiap kota.

- Terakhir, Rekomendasi Viral, berisi seleksi kuliner yang lagi tren dan sedang naik daun dari mitra UMKM.

Baca Juga: Penghasilan UMKM Meningkat, GoFood Fokus Kembangkan Edukasi Usaha

Melda menjelaskan, ada dua target khusus yang ingin dicapai dari GoFood dengan menghadirkan festival kuliner GoFoodieland.

“Pertama, kami ingin berinovasi agar pelanggan bisa memilih makanan dengan bahagia, bisa berjam-jam browsing mengecek masing-masing kategori, menikmati musik, acara, review. Jadi kami ingin membuat pelanggan terus happy dalam melakukan online food delivery. Kedua, ini komitmen kami untuk terus membangun dan membantu mitra bisnis UMKM kami, agar omzetnya terus bertambah dan membantu kelangsungan UMKM,” tutup Melda.

Para pengunjung GoFoodieland juga akan dimanjakan, dengan sejumlah promo menarik yang akan menyempurnakan pengalaman bersantap kuliner.

Promo yang dihadirkan mulai dari diskon sampai dengan Rp70 ribu, dan gratis ongkir, diskon Rp40 ribu khusus pelanggan baru dengan menggunakan kode “GOFOODINAJA,” serta kode voucher total ratusan juta yang bisa ditemukan setiap hari di GoFoodieland.

Selain itu, pelanggan dengan pemesanan terbanyak juga berkesempatan meraih hadiah voucher senilai Rp500 ribu untuk 50 pelanggan terpilih. (*)

Baca Juga: Kenali Apa Itu Cloud Kitchen, Dapur Bersama yang Dihadirkan GoFood

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x