Follow Us

Rekomendasi Hampers Lebaran ala Tokopedia, Berdasarkan Tren Belanja Ramadhan 2022

Wulan - Selasa, 26 April 2022 | 11:00
Rekomendasi hampers Ramadhan di Tokopedia
Dok. Tokopedia

Rekomendasi hampers Ramadhan di Tokopedia

Salah satunya, Tokopedia Ramadan Ekstra, tradisi belanja terbesar dari Tokopedia sepanjang Ramadan hingga 30 April 2022 mendatang.

Tidak ketinggalan Tokopedia NOW! yang merupakan layanan 24 jam dalam 7 hari yang memungkinkan masyarakat mendapatkan produk kebutuhan harian.

“Seperti sembako, daging, sayur, buah dan sebagainya dalam waktu maksimal dua jam pengiriman setelah pembayaran. Jadi belanja makanan untuk sahur dua jam sebelumnya pun dimungkinkan berkat kehadiran 24/7 Tokopedia Now!” tambah Ekhel.

Tokopedia juga terus menggencarkan inisiatif Hyperlocal, untuk mendekatkan pembeli dengan penjual terdekat, misal lewat Kampanye Kumpulan Toko Pilihan (KTP).

Ada juga kampanye Ramadan in Style yang menggandeng UMKM lokal di industri fesyen termasuk fesyen muslim, salah satunya Wearing Klamby. Kenaikan transaksi Wearing Klamby mencapai hingga 300% di Lebaran 2021. Selain itu, ada kampanye Parsel Ramadan yang menghadirkan ribuan pilihan parsel mulai dari Rp50 ribuan.

Contoh UMKM yang ikut dalam kampanye ini adalah Dekayu Indonesia. Transaksi Dekayu meningkat lebih dari empat kali lipat di Ramadan 2021, dibanding periode yang sama di bulan sebelumnya.

Tokopedia juga menyiapkan materi edukasi #SIAPRAMADAN 2022 untuk memaksimalkan penjualan UMKM lewat Pusat Edukasi Seller. (*)

Baca Juga: Wearing Klamby Hadirkan Koleksi Baru Jelang Lebaran, Stok Lebih Banyak!

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest