Follow Us

Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Akhir Perjuangan 15 Tahun Melawan Sakit Gula hingga Covid-19

Winda - Rabu, 16 Februari 2022 | 16:00
Dorce Gamalama meninggal dunia
DOK. YouTube Denny Sumargo

Dorce Gamalama meninggal dunia

CERDASBELANJA.ID – Innalillahi wa innalillahi rojiun, kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air pada hari ini, Rabu (16/2).

Artis yang dikenal serba bisa yaitu Dorce Gamalama, dikabarkan meninggal dunia pada pukul 07.30 WIB pagi ini.

Dikutip dari Tribun, kabar tersebut dibenarkan oleh sahabat Dorce Gamalama yaitu Hetty Soendjaya.

“Benar (Dorce Gamalama meninggal dunia),” ujar Hetty Soendjaya ketika dihubungi wartawan.

Dorce Gamalama menghembuskan napas terakhir yang menjadi akhir perjuangannya selama 15 tahun melawan sakit.

Sebelumnya, Dorce Gamalama diketahui menderita sakit gula yang semakin diperparah sejak terpapar COVID-19.

“Beliau sudah tiga minggu di rumah sakit dan terpapar COVID-19,” ujar Hetty Soendjaya.

Padahal bulan lalu, Dorce Gamalama sempat mengucapkan harapannya yang tinggi untuk bisa sembuh dan berjalan lagi.

"Belum (cukup), saya belum bisa jalan, saya pengin jalan. Saya enggak mau duduk di kursi roda, saya pengin jalan," ucapnya dalam YouTube Denny Sumargo, Minggu (23/1).

Baca Juga: Minta Bantuan ke Megawati dan Jokowi, Total Dana yang Diterima Bunda Dorce Mencapai Ratusan Juta

Dalam video tersebut, Dorce Gamalama juga mengungkapkan bahwa sempat menerima bantuan dari para pejabat pemerintah.

"Kayak Megawati, kayak siapa ngasih Rp150 juta, Pak Jokowi kasih Rp200 juta, alhamdulillah,” ujar Dorce Gamalama.

Walaupun sempat dirawat insentif hingga mendapat bantuan dari Megawati hingga Presiden Jokowi, nyatanya Tuhan berkehendak lain. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest