Padahal hal tersebut juga cukup penting. Secara perlahan, kita bisa menyisihkan hingga 30% dari total budget bulanan.
Budget ini bisa digunakan untuk staycation, belanja online, beli skin care, jajan, atau langganan aplikasi streaming film. Namun, gunakan alokasi budget ini sesuai kondisi keuangan kita.
Baca Juga: OVO Hadirkan Produk Asuransi Jiwa Baru, Cerdas Lindungi Diri dari Penyakit Menular dan Kecelakaan
2. Beli Barang Kualitas Terbaik dengan Harga Terjangkau
Ini merupakan tips yang sudah sangat familier, yaitu mencari penawaran harga terbaik tanpa mengurangi kualitas dari produknya. Pasalnya, tidak semua produk berkualitas tinggi itu harus mahal.
Cukup dengan menerapkan metode ini, kita dapat melihat dan membandingkan nilai dan kualitas antara dua atau lebih barang dari merek yang berbeda. Cara ini, juga akan membantu kita untuk mendapatkan produk berkualitas yang sesuai dengan budget.
Jika bisa dapat barang berkualitas tinggi dengan harga lebih murah, pasti akan memberikan kepuasan tersendiri. Untuk itu, tips satu ini sangat menyenangkan saat dilakukan.
3. Tenang Saat Berbelanja
Salah satu cara yang dilakukan Mila untuk mencegah sifat impulsif, adalah dengan memberikan jeda waktu untuk berpikir.
Melalui cara ini, kita bisa meluangkan waktu untuk berpikir barang mana yang menjadi prioritas untuk dibeli sesuai dengan kebutuhan.
Sering kali, kita malah terjebak dalam sifat impulsif saat membeli barang yang ternyata tidak terlalu dibutuhkan. Jadi, kita perlu membuat daftar barang belanjaan dari yang paling dibutuhkan agar lebih teratur saat berbelanja.
Baca Juga: CaraCerdas Pesan Tiket Pesawat ala Pegipegi, Lakukan 3 Hal Ini untuk Dapat Harga Terbaik