Follow Us

Hari Difabel Sedunia, UMKM Difabel Tokopedia Bagi Cerita Kontribusi ke Ekonomi Digital

Wulan - Jumat, 03 Desember 2021 | 21:00
Pemilik warung kelontong Toko Lariz sekaligus tunadaksa asal Semarang, Suhartini
Dok. Tokopedia

Pemilik warung kelontong Toko Lariz sekaligus tunadaksa asal Semarang, Suhartini

Hal ini memungkinkan Suhartini mengestok produk sembako hanya melalui aplikasi, tanpa harus keluar rumah.

Aplikasi Mitra Tokopedia juga membuat Suhartini bisa menambah varian produk digital di tokonya, seperti pulsa, paket data, token listrik dan PDAM, sehingga pendapatannya pun meningkat.

Baca Juga: 5 Tips Berkarier di Industri Teknologi untuk Perempuan ala Tokopedia

“Sejak bergabung di Mitra Tokopedia, warung saya semakin laris. Isi ulang stok warung juga sangat mudah karena saya tidak harus keluar rumah. Melalui berjualan produk digital, omzet saya naik 2x lipat,” ungkap Suhartini.

Suhartini bercerita, saat ini warungnya pun menjadi sumber utama pendapatan keluarganya.

“Keterbatasan fisik bukan penghalang bagi saya. Melalui adanya teknologi, semua hal dimungkinkan. Saya ingin terus membuktikan bahwa tunadaksa bermodal minim juga bisa menciptakan peluang,” tutup Suhartini. (*)

Baca Juga: Tokopedia Hadirkan Tokopedia Bersama, Dukung Isu Sosial Masyarakat

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest