Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Layanan Higienis, GoSend Jadi Andalan Pebisnis untuk Kembangkan Usaha

Wulan - Kamis, 28 Oktober 2021 | 21:00
Ilustrasi Gojek
Rahma Wulan M. A./Cerdas Belanja

Ilustrasi Gojek

CERDASBELANJA.ID – Dering notifikasi ponsel tidak berhenti berbunyi, pertanda pesanan makanan dari toko online sudah mulai mengantre.

Sama seperti usaha lokal lainnya, Sevtriyana juga memanfaatkan platformonline untuk menjalankan bisnisnya di tengah pandemi.

Sevtriyana yang menjabat sebagai Direktur Operasional Ray’s Bottle of Joe (RBoJ) menjelaskan, selama masa pandemi ini ia mengikuti tren yang berkembang di masyarakat.

“Pada saat pandemi itu orang-orang memang di rumah saja kan, jadi kami memperkuat operasional di bisnis online. Sewaktu orang-orang nggak bisa ke mana-mana, saya menempatkan diri sebagai customer,” tutur Sevtri kepada Cerdas Belanja, Senin (25/10).

Untuk menjalankan bisnisnya, RBoJ memperkuat eksistensi toko online-nya di marketplace Tokopedia, serta di layanan pesan antar GoFood.

Tidak hanya itu, masa pandemi juga membuat Sevtri mengeluarkan beragam inovasi untuk bisnisnya.

Baca Juga: Penghasilan UMKM Meningkat, GoFood Fokus Kembangkan Edukasi Usaha

Menu makanan di Ray's Bottle of Joe
Rahma Wulan M. A./Cerdas Belanja

Menu makanan di Ray's Bottle of Joe

“Akhirnya di Tokopedia itu kami masukkan menu sambal, lalu berbagai menu kami yang ada di RBoJ sendiri itu dibuat versi ready to heat. Ada pula kopi literan karena tahun lalu trennya seperti itu, jadi kami ikut pada kemauan customer sendiri,” lanjut Sevtri.

Adapun pesanan yang masuk di platform Tokopedia, akan diproses dan dikirim khusus menggunakan jasa logistik seperti GoSend.

Pasalnya, berbagai menu vegan dan vegetarian yang dijual di RBoJ menggunakan bahan segar, sehingga harus terjaga kehigienisan dan keamanannya sampai ke tangan pelanggan. Untuk itu, layanan logistik seperti GoSend sangat membantu kelangsungan bisnis RBoJ.

“Layanan logistik ini, sangat membantu kami dalam menjalankan usaha. Apalagi untuk pengantaran ke lokasi yang jauh,” ungkap Sevtri.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x