Follow Us

Libur Imlek, Mal Living World Tampilkan Lampion Terbesar se-Indonesia

Yunus - Sabtu, 21 Januari 2023 | 18:00
Libur Imlek bisa saksikan festival lampion terbesar.
DOK. KAWAN LAMA

Libur Imlek bisa saksikan festival lampion terbesar.

Lalu sepasang angsa yang diambil dari kisah angsa dan telur emas, cermin ajaib serta aneka frame cantik yang tidak boleh dilewatkan untuk berswafoto bersama keluarga.

Tema “Oriental Fun Fest” dipastikan membuat pengunjung takjub dengan kehadiran lampion kelinci raksasa dengan tinggi 8 meter untuk menyambut datangnya Tahun Baru Imlek: Kelinci Air.

Pengunjung akan menemukan lampion 11 karakter lainnya, masing-masing setinggi 2 meter.

Selain itu, ada juga lampion naga atau dragon dengan panjang 35 meter, yang juga menjadi lampion terpanjang di festival ini.

Serta sepasang lampion barongsai setinggi 5 meter lengkap dengan gerbang imajinasi berwarna cantik.

Khusus untuk lampion bertema “Jungle Fantasy”, pengunjung akan diajak menelusuri hutan lampion jamur, lengkap dengan semut berukuran besar serta lampion rusa elk yang spektakuler.

Tema yang mengambil konsep negeri dongeng ini akan menjadi area favorit pengunjung yang membawa anak-anak.

Penyelenggaraan festival lampion ini juga turut diapresiasi oleh Bapak Sandiaga Uno, selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

“Saya memberikan apresiasi kepada pihak Living World atas terselenggaranya The Biggest Lantern Festival in Indonesia di Living World Alam Sutera,” kata Sandiaga.

Sandiaga berharap semoga festival ini dapat menjadi alternatif atraksi wisata yang menarik bagi masyarakat, khususnya Jabodetabek.

Juga diharapkan dapat memberikan multiplied effect untuk pembukaan lapangan kerja yang luas, meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sebagai momentum pemulihan ekonomi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Juga: Gindaco Rilis Menu Baru Pancake Otentik ala Osaka, Ini Rasanya!

Halaman Selanjutnya

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular