CERDASBELANJA.ID – Selama ini Usaha Kecil Menengah (UKM) kuliner memanfaatkan Wahyoo untuk belanja bahan baku.
Jadi dengan belanja lewat Wahyo, UKM kuliner enggak perlu buang waktu lagi untuk ke pasar dan memilih bahan baku untuk usaha kuliner kita.
Wahyoo membuat pemilik UKM kuliner hanya fokus jualan, karena belanja bahan baku sudah tertangani.
Kini pengguna Wahyoo enggak cuma belanja bahan baku, melainkan juga bisa dapat uang tambahan.
Karena Wahyoo baru saja merilis Wahyoo Kitchen Partners, sebuah jaringan cloud kitchens.
Sekedar mengingatkan, Wahyoo merupakan perusahaan startup yang berfokus pada digitalisasi dan modernisasi UKM kuliner.
Wahyoo membantu pemilik usaha kuliner di Indonesia agar bisnisnya terus berkembang.
Nah, di tahun ke-5 berdirinya ini, Wahyoo memutuskan mengembangkan bisnisnya dengan membentuk jaringan cloud kitchens, yaitu Wahyoo Kitchen Partners.
Pengembangan ini bertujuan membantu UKM kuliner menghasilkan pendapatan lebih besar, sekaligus meningkatkan loyalitas.
Dengan memanfaatkan jaringan Wahyoo Kitchen Partners, maka visi Wahyoo menjadi perusahaan platform teknologi end-to-end untuk UKM kuliner terbesar di Indonesia akan terwujud.
Berdiri sejak 2017, perusahaan yang awalnya menyasar segmen mikro seperti warteg dan warung makan tradisional, kini berkembang menjadi lebih luas yaitu segmen kecil dan menengah.