Follow Us

3 Cara Jalan-jalan Hemat di Jakarta, Coba Belanja Tiket KRL Pakai GoTransit

Wulan - Selasa, 01 November 2022 | 10:00
Simak bagaimana cara jalan-jalan hemat di Jakarta, coba juga belanja tiket kereta pakai GoTransit
Dok. Gojek

Simak bagaimana cara jalan-jalan hemat di Jakarta, coba juga belanja tiket kereta pakai GoTransit

Sejak kolaborasi GoTransi dan KAI Commuter berjalan, penjualan tiket Commuterline secara digital berbasis QR meningkat 3 kali lipat.

Kemudahan yang ditawarkan Go Transit, juga mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat.

Inovasi yang Gojek tawarkan tak berhenti di situ. Ke depannya, Gojek akan menyiapkan fitur agar masyarakat dapat membeli tiket secara bundling, sehingga semakin praktis dan hemat.

Di dalam satu transaksi, di dalamnya sudah termasuk tiket first mile-last mile menggunakan layanan transportasi Gojek, serta tiket perjalanan middle mile menggunakan layanan transportasi publik, termasuk salah satunya Commuterline.

Baca Juga: Alasan Akun GoPaylater Dibekukan Sementara, Masih Bisa Dipakai Belanja?

Guna semakin menikmati perjalanan menggunakan GoTransit, Gojek siap menghadirkan opsi perjalanan yang lebih hemat melalui ragam promosi.

Pengguna bisa membeli tiket Commuterline melalui GoTransit, serta mendapatkan voucher potongan harga saat akan melanjutkan perjalanan menggunakan GoRide.

Tersedia diskon GoRide Rp5.000 untuk pembelian 1 tiket Commuterline, dan Rp10.000 untuk pembelian 5 tiket Commuterline. Voucher diskon ini bisa ditemukan di halaman Misi pada aplikasi Gojek. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest