Follow Us

7 Rekomendasi Tempat Wisata Bersejarah ala Pegipegi, Bisa Buat Belajar

Wulan - Kamis, 25 Agustus 2022 | 20:00
Intip beberapa rekomendasi tempat wisata bersejarah ala Pegipegi.
DOK. PegiPegi

Intip beberapa rekomendasi tempat wisata bersejarah ala Pegipegi.

Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Naik, KAI Siapkan Kereta Wisata untuk Akomodasi Wisatawan

2. Rumah Pengasingan Bung Karno, Ende

Rumah Pengasingan Bung Karno, Ende
Dok. Pegipegi

Rumah Pengasingan Bung Karno, Ende

Tertarik berlibur ke Pulau Flores? Jangan lupa mampir ke rumah pengasingan Soekarno di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Di tempat inilah, Soekarno bersama keluarganya sempat diasingkan oleh pemerintah Hindia Belanda.

Rumah pengasingan ini juga yang mendorong Soekarno bangkit melawan pengawasan Belanda.

Selama di pengasingan, ia gemar berkunjung ke kampung-kampung di Ende dan menyapa warga.

Bung Karno juga merenungkan Pancasila yang saat ini menjadi dasar kehidupan bernegara masyarakat Indonesia.

Kini, rumah tersebut menjadi salah satu situs sejarah penting negeri ini. Tak jauh dari sana, kita bisa mampir ke Taman Perenungan Bung Karno di Kelurahan Rukun Lima.

Kita akan menemukan Patung Bung Karno, duduk merenung di bawah pohon sukun bercabang lima sembari menatap laut.

Setelah dari sana, kita pun bisa sekalian mampir menikmati keindahan Danau Kelimutu yang terletak tak jauh dari rumah pengasingan tersebut.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest