Follow Us

Semakin Digemari Wisatawan, OYO Bantu Digitalisasi Desa Wisata

Wulan - Rabu, 02 Maret 2022 | 17:00
Desa Wisata
Dok. OYO

Desa Wisata

“Dengan demikian, kami optimis bahwa pengembangan Desa Wisata di Indonesia akan menjadi strategi yang tepat, dalam mendukung pemulihan pariwisata nasional dan perekonomian masyarakat setempat,” kata Rohit.

Lebih lanjut, melalui inisiatif ini, OYO akan meningkatkan okupansi penginapan di Desa Wisata dengan standardisasi kualitas layanan yang sarat akan kearifan lokal.

Selain itu, berbagai teknologi OYO yang dirancang untuk memberikan nilai tambah bagi pelaku hotel kecil dan menengah juga akan diintegrasikan.

Setidaknya, terdapat dua teknologi unggulan OYO yang akan diintegrasikan di Desa Wisata, yaitu sebagai berikut.

- OYO OS sebagai sistem manajemen hotel, seperti pemesanan, laporan pendapatan/tren, dan fitur Live chat. Sistem ini, akan sangat membantu Patron atau mitra Desa Wisata dalam mengelola penginapannya dengan lebih efisien.

Baca Juga: OYO dan Microsoft Jalin Aliansi Strategis untuk Transformasi Digital Industri Pariwisata

- Co-OYO aplikasi yang memudahkan Patron OYO untuk mengelola performa bisnis.

Guna memperluas jangkauan pasar, OYO juga telah menggandeng beberapa Online Travel Agent (OTA) yang bekerja sama di jaringan OYO, untuk turut membantu memasarkan kamar penginapan yang berada di Desa Wisata.

OYO juga akan menstandardisasi fasilitas dan layanan di Desa Wisata, salah satunya dengan melakukan transformasi penginapan yang tetap mempertahankan kearifan lokal Desa Wisata setempat. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest