Follow Us

Pengguna Shopee Wajib Baca Ini Dulu, SPayLater Ternyata Punya Minimum Transaksi

Winda - Jumat, 28 Januari 2022 | 10:00
Ilustrasi paylater
iStockphoto

Ilustrasi paylater

CERDASBELANJA.ID – Salah satu pilihan metode pembayaran dari Shopee yaitu ShopeePay yang memiliki fitur kredit yang disebut SPayLater

SPayLater merupakan metode pembayaran dalam bentuk pinjaman instan dengan penawaran bunga yang sangat minim.

Sistem pembayaran dan tagihan SPayLater hampir mirip dengan metode pembayaran kartu kredit.

Nah karena memiliki sistem pembayaran seperti kartu kredit, SPayLater juga memiliki minimum transaksi.

Shopee memberikan minimum transaksi sebesar Rp50.000 untuk metode pembayaran cicilan pakai SPayLater.

Tapi minumum transaksi ini tidak berlaku untuk metode pembayaran dalam 1 (satu) bulan.

Kita tetap dapat melakukan checkout pesanan dengan SPayLater selama masih memiliki limit pinjaman.

Selain itu, pastikan untuk tidak memiliki riwayat keterlambatan pembayaran tagihan untuk produk pinjaman lain di aplikasi Shopee ya.

Nah tertarik untuk menggunakan produk keuangan Shopee satu ini? Yuk aktifkan sekarang juga.

Baca Juga: Jangan Coba-coba! Ini 4 Risiko Telat Bayar Tagihan SPayLater

Dengan mengaktifkan SPayLater, ada banyak penawaran khusus yang diberikan Shopee seperti gratis ongkir setiap hari.

Nah simak cara mengaktifkan SPayLater berikut ini hanya dengan 5 langkah mudah.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest