Selain itu, Adira Finance memberikan hadiah mulai dari 30 ribu adirapoin, bagi pelanggan yang melakukan registrasi di aplikasi adiraku.
Ada pula tambahan 10 ribu adirapoin untuk pelanggan yang mengisi survei di aplikasi adiraku, dan merchandise bagi pelanggan yang mengambil BPKB di kantor cabang.
Direktur Penjualan, Pelayanan dan Distribusi Adira Finance Niko Kurniawan Bonggowarsito berharap, berbagai program yang disediakan dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan dalam memilih Adira Finance sebagai solusi keuangan bagi setiap kebutuhannya.
Tidak hanya itu, dalam menyambut HUT Ke-31 Adira Finance memiliki beragam program apresiasi untuk pelanggan.
Salah satunya Harinya Cicilan Lunas (HARCILNAS) 2021. HARCILNAS 2021 merupakan program loyalitas, berupa undian berhadiah pelunasan angsuran yang dapat diikuti semua pelanggan aktif Adira Finance melalui aplikasi adiraku.
Baca Juga: OVO Kerja sama dengan Adira Finance, Bisa Beli Motor di Aplikasi
Nantinya, pelanggan dapat menukarkan adirapoin dengan kupon undian pada aplikasi adiraku dan berkesempatan mendapatkan hadiah utama, berupa pelunasan seluruh sisa cicilan untuk 31 pemenang.
Selain itu, tersedia juga hadiah hiburan berupa pelunasan 1 bulan cicilan untuk 310 pemenang.
Informasi mengenai program HARCILNAS 2021 ini juga dapat diakses melalui situs web resmi Adira Finance di adira.co.id, aplikasi adiraku, dan saluran media sosial resmi perusahaan @adirafinanceid. (*)