“Program ini diselenggarakan sejalan dengan visi perusahaan dalam menciptakan nilai bersama untuk meningkatkan kesejahteraan,” ujar Hafid dalam diskusi virtual, Rabu (1/9)
Ada beberapa kegiatan yang akan disajikan dalam FKL 2021, yaitu sebagai berikut.
1. Grand Launching Festival Kreatif Lokal 2021.
2. Kreatif Lokal Award 2021, sebagai wujud apresiasi Adira Finance kepada individu pelaku wirausaha yang telah menunjukkan prestasi baik dan memberdayakan masyarakat sekitar, melalui inovasi dan kreativitas.
Rangkaiannya dimulai dari pendaftaran peserta UKM, seleksi, hingga penjurian finalis.
Baca Juga: Hari UMKM Nasional, Gojek dan Kemenkop UKM Dorong Pelatihan Mitra UMKM
3. Malam Gebyar Adira Kreasi 2021 yang menjadi acara puncak rangkaian Festival Kreatif Lokal 2021.
Acara ini diselenggarakan bertepatan dengan HUT ke-31 Adira Finance pada November mendatang. Acara ini berlokasi di Candi Borobudur, Jawa Tengah.
Secara umum, FKL 2021 berupaya mencari UKM terbaik dari tiga kategori bidang ekonomi kreatif. Di antaranya adalah kuliner, kriya, dan fashion dari masing-masing lima Destinasi Super Prioritas pariwisata Indonesia.
Pada prosesnya, UKM peserta Festival Kreatif Lokal 2021 akan diseleksi dan dinilai berdasarkan inovasi dan orisinalitas produk, visi-misi, model bisnis, serta strategi bisnis yang dikembangkan.
Selain itu, tujuan, sekaligus dampak usaha terhadap pengembangan ekosistem daerah wisata, termasuk juga unsur kebudayaan dan pemberdayaan sumber daya masyarakat di sekitar lokasi usaha mereka.