Biasanya, SMS notifikasi akan dikirim ke nomor ponsel yang didaftarkan saat program vaksinasi.
Lamanya SMS masuk tersebut bervariasi, ada yang langsung menerima SMS segera setelah proses vaksinasi selesai, ada pula yang baru menerima SMS 1-2 hari setelah proses vaksinasi, baik penyuntikan pertama maupun kedua.
Jika sudah menerima SMS notifikasi, kita tinggal mengeklik tautan sertifikat vaksin yang dikirim.
Nantinya, sistem akan menampilkan sertifikat vaksin. Itulah beberapa cara download sertifikat vaksin yang bisa dicoba.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Masuk Mal Wajibkan Sertifikat Vaksin, Ini Cara Downloadnya di Pedulilindungi" (*)