CERDASBELANJA.ID – Teknik menabung kakeibo ala Jepang mungkin masih asing di telinga masyarakat. Padahal, metode menabung tradisional dengan teknik kakeibo ini sudah lama diterapkan di Indonesia.
Memang di zaman serba digital seperti sekarang ini, segala hal bisa dilakukan dengan sangat mudah dan cepat. Mulai dari sistem transportasi hingga pembayaran, semua bisa diakses hanya dengan menggunakan ponsel pintar.
Berbagai kemudahan ini memang dibuat agar hidup kita bisa lebih praktis dan nyaman. Namun terkadang, kemudahan tersebut bisa membuat kita kesulitan dalam mengatur keuangan.
Baca Juga: Kawula Muda, Ini Tips Belanja di Tengah Resesi ala Alexander Thian
Seperti keperluan untuk menabung, dana darurat, investasi dan sebagainya.
Untuk itu, tidak jarang apabila saat ini masih ada beberapa orang yang mengatur keuangannya secara manual menggunakan teknik kakeibo.
Untuk mengenal lebih jauh mengenai teknik menabung kakeibo, simak beberapa penjelasan berikut ini.
1. Mengenal Apa Itu Kakeibo?
Secara harfiah, kakeibo diartikan sebagai buku keuangan rumah tangga. Kakeibo merupakan sebuah metode tradisional untuk mengatur keuangan secara manual, yaitu hanya dengan menggunakan pena dan buku.
Metode ini dikabarkan pertama kali diterbitkan oleh seorang jurnalis bernama Makoto Hani pada majalah wanita di tahun 1908.
Ia menilai, bahwa stabilitas keuangan sangatlah penting untuk kebahagiaan dan ia juga ingin membantu orang-orang untuk mengendalikan pengeluaran rumah tangga mereka.
Baca Juga: Tetap Waspada, Ini Tips Belanja Online yang Aman di Masa Pandemi