7 Cara Mudah Isi Ulang Mandiri E-Money, Cepat dan Bonus Cashback

Sabtu, 30 Januari 2021 | 11:00
BANKMANDIRI.CO.ID

Mandiri E-Money

CERDASBELANJA.ID – Saat mendesak harus berkendara ke luar rumah dan masuk ke jalan tol, kadang kita tak sempat isi ulang e-money di ATM maupun minimarket.

Kalau sudah begitu, tentu butuh waktu cepat agar perjalanan tak terganggu.

Ada 7 caramudah isi ulang Mandiri emoney, cepat dan sering kali bonus cashback.

Baca Juga: Catut Nama Jadi Modus Baru Pinjol Ilegal, Begini Cara Lapornya

Cara itu tentu memudahkan kita saat sedang terburu-buru.

Menariknya, sering kali isi ulang dengan cara ini berbonus cashback.

Asal transaksi dilakukan melalui aplikasi Tokopedia di ponsel pintar yang sudah mendukung teknologi NFC.

Berikut ini 7 cara cepat isi ulang Mandiri emoney di ponsel kita:

1. Buka aplikasi Tokopedia, pilih fitur Top-up & Tagihan, dan pilih transaksi Isi Ulang, kemudian pilih E-money.

2. Pada halaman transaksi, pilih Mandiri E-money. Pilihan lain ada Brizzi dan BNI Tapcash.

Baca Juga: Promo LinkAja Terbaru, Dapatkan Diskon Belanja 50% di Tokopedia

3. Masukkan nomor kartu E-money atau scan nomor kartunya melalui aikon kamera di halaman tersebut.

4. Setelah nomor kartu teridentifikasi, masukkan nominal isi ulang, mulai Rp10.000-Rp500.000.

5. Kemudian pilih Bayar di bagian bawah transaksi, akan tampil ringkasan transaksi.

Di sini kita bisa masukkan kode promo atau kupon yang tersedia untuk mendapatkan cashback.

Biasanya cashback yang ditawarkan berupa OVO point.

6. Lalu pilih Lanjut, akan tampil halaman transaksi terakhir untuk pembayaran.

Baca Juga: Dibalut Emas 23 Karat, Cookies Mahal Ini Dijual dengan Harga Rp14 Juta

Ada banyak metode pembayaran yang bisa digunakan, mulai debit instan, kartu kredit, transfer bank, hingga pembayaran instan seperti e-wallet.

7. Lalu klik Bayar di pojok kanan bawah, transaksi kita pun akan diproses hingga selesai.

Jika tak ada kendala jaringan, dalam hitungan detik transaksi akan terbaca berhasil atau tidak.

Setelah berhasil, kita bisa diarahkan untuk Update Saldo E-money.

Syaratnya mudah, ponsel yang kita gunakan saat transaksi sudah tertanam fitur NFC, yang berfungsi menghubungkan kartu dengan ponsel pintar kita.

Tempelkan kartu di belakang ponsel, posisinya di dekat kamera. Tunggu beberapa saat, maka ponsel akan melakukan update saldo yang baru saja terisi.

Baca Juga: Jelang Valentine, Ini Rekomendasi Kado Murah di Bawah Rp100.000

Jika sudah berhasil, kartu bisa langsung digunakan. Perjalanan kita pun aman dengan mengisi ulang Mandiri emoney kita. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya