JULI
Bulan Juli hanya memiliki satu hari libur nasional, yaitu Tahun Baru Islam 1445 Hijriah yang jatuh pada hari Rabu, tanggal 19 Juli.
Kita bisa mengambil cuti dua hari untuk liburan panjang di hari Kamis, tanggal 20 Juli dan Jumat, tanggal 21 Juli.
AGUSTUS
Bulan ini merupakan waktu yang spesial bagi Indonesia dikarenakan setiap tanggal 17 Agustus diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Di tahun ini, peringatan kemerdekaan tersebut jatuh pada hari Kamis.
Oleh karena itu, ajukanlah cuti untuk hari Jumat, tanggal 18 Agustus agar bisa traveling hingga akhir pekan.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Lokal untuk Liburan Akhir Tahun, Belanja Tiketnya di Pegipegi
SEPTEMBER
Hari Kamis, tanggal 28 September merupakan momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Kita bisa mengajukan cuti satu hari di hari Jumat, tanggal 29 September, untuk menikmati traveling selama empat hari.