Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Anti Jebol! Ternyata Begini Cara Tepat Memanfaatkan Kartu Kredit untuk Belanja Bulanan

Yunus - Kamis, 15 Desember 2022 | 10:00
Ilustrasi Kartu Kredit
DOK. iStock

Ilustrasi Kartu Kredit

CERDASBELANJA.ID – Kartu kredit termasuk salah satu metode pembayaran belanja.

Sesuai namanya, kita bisa memanfaatkan kartu kredit dengan berutang saat belanja sesuai limit yang disediakan.

Tentu saja memudahkan belanja kita, asal kita juga tahu cara tepat memanfaatkan kartu kredit.

Selain memilih kartu kredit yang tepat sesuai dengan kebutuhan utama, kita juga perlu tahu cara memanfaatkan atau aturan main kartu kredit itu sendiri.

Biar lebih jelas, begini cara tepat memanfaatkan kartu kredit untuk belanja bulanan.

1. Namanya kartu kredit, tapi fungsinya bukan untuk kredit.

Jadi usahakan bayar 100% tagihan belanja bulanan. Jangan ada utang, jangan ada bayar minimum.

2. Jangan pernah terlambat bayar tagihan kartu kredit, karena akan menimbulkan denda sehingga justru menambah pengeluaran.

3. Untuk pemula, batasi jumlah limit kartu kredit sesuai anggaran pengeluaran belanja bulanan.

Contoh Belanja bulanan Ibu Rini setiap bulannya adalah Rp2.500.000, maka limit kartu kredit yang paling cocok adalah Rp3.000.000.

4. Gunakan kartu kredit untuk belanja bulanan, sebaiknya hanya untuk belanja bulanan keluarga.

Baca Juga: Mengenal Mandiri Kartu Kredit Shopee, Cek 6 Keuntungannya Sebelum Belanja

Jika kita ingin mencicil produk elektronik atau lainnya, disarankan pisahkan dengan kartu kredit untuk belanja.

5. Diskon bukan berarti kita boleh membeli barang lebih banyak.

Beli barang sesuai dengan kebutuhan saja.

Contoh total belanjaan bulanan sebelum ada kartu kredit sebesar Rp2.500.000 per bulan.

Setelah ada kartu kredit dan diskon, total belanja bulanan menjadi Rp2.350.000.

Jadi ada penghemat sebesar Rp150.000.

Nah penghemat itu sebaiknya digunakan untuk donasi sosial, atau menambah tabungan dan investasi.

Ingat masih ada biaya untuk anak kuliah nanti, masa pensiun, serta pengeluaran lainnya.

Nah, dari paparan di atas semoga kita bisa memanfaatkan kartu kredit dengan tepat dan mendapatkan keuntungan yang ditawarkan. (FINANSIALKU.COM)

Source : finansialku.com

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x