Selain mendukung kebutuhan ibadah, platform ini menjadi rumah bagi produk-produk halal dari pengusaha lokal, sejalan dengan komitmen untuk mendukung akses digitalisasi yang merata bagi para pengusaha lokal, termasuk UMKM.
Untuk kenyamanan umat Muslim, transaksi yang dilakukan di dalam platform Shopee Barokah juga dipastikan sesuai dengan prinsip Islam.
“Kami berharap, pembaruan platform Shopee Barokah ini dapat memberikan kemudahan bagi pengguna sekaligus mendukung perkembangan industri halal di Indonesia,” tutup Rokhmad. (*)