Follow Us

Cara Hemat Naik Gojek, Manfaatkan GoTransit dan Diskon Belanja Tiket Perjalanan

Wulan - Minggu, 25 September 2022 | 10:00
Cara hemat naik Gojek, bisa manfaatkan GoTransit
Dok. Gojek

Cara hemat naik Gojek, bisa manfaatkan GoTransit

Bagi anak kereta, terdapat promo berlangganan Paket Pulang Pergi seharga Rp5.000 yang terdiri atas cashback berupa Gopay Coins senilai Rp36.000 untuk 12 kali perjalanan menggunakan GoRide.

Promo ini, diberikan khusus segmen pelanggan di wilayah Jabodetabek yang sebelumnya pernah menggunakan layanan transportasi Gojek untuk menjangkau stasiun kereta.

Pengguna juga dapat memanfaatkan promo berlangganan paket voucher Komuting Anti Bosen hemat hingga Rp46.000 dengan Gopay.

Hanya dengan pembelian promo ini, pelanggan bisa mendapatkan cashback pembelian tiket MRT Jakarta melalui aplikasi MRT-J app, cashback pemesanan GoCar/GoRide, hingga cashback di berbagai gerai makanan yang kerap dijumpai di stasiun kereta. Misalnya seperti Roti’O, Kopi Kenangan, Kopi Janji Jiwa hingga Alfamart dan Indomaret.

Baca Juga: Cara Hemat Kuota Internet, Bisa Pangkas Uang Belanja Berlebihan

Selain promo yang ditujukan kepada pengguna layanan transportasi publik, untuk anak sekolah dan mahasiswa yang berada di wilayah Jabodetabek, Gojek juga menyediakan voucher potongan harga khusus untuk perjalanan dari dan menuju sekolah ataupun kampus.

Sementara untuk seluruh segmen pengguna, Gojek menyediakan kode voucher GOJEKINAJA yang selalu siap digunakan.

Cara untuk menemukan promo dan penawaran khusus dari Gojek, adalah sebagai berikut.

1. Klik tombol “Promo” pada aplikasi Gojek.

2. Setelah terbuka halaman Promo, klik menu “Voucher,” “Langganan,” atau “Mission” untuk cek promo aktif dan penawaran khusus dari Gojek yang bisa digunakan.

“Tiga cara hemat bepergian dari Gojek ini, merupakan solusi alternatif untuk tetap efisien dalam bepergian di tengah kenaikan harga BBM. Ini sekaligus cara Gojek untuk membantu mitra driver mendapatkan jumlah order yang stabil dan berdampak positif bagi pemasukan mereka secara jangka panjang,” tutup Rubi. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest