Jika memungkinkan, maksimalkan penggunaan WiFi untuk menunjang kegiatan seperti bekerja, sekolah, berbisnis, atau mencari hiburan.
Baca Juga: 7 Cara Hemat Uang Belanja Kebutuhan Dapur, Biar Tetap Ngebul!
3. Manfaatkan Diskon Belanja
Meski sedang di akhir bulan, kita juga bisa tetap belanja online atau offline dengan memanfaatkan beragam diskon belanja.
Jika belanja online, manfaatkan juga beragam cashback belanja yang ditawarkan marketplace atau aplikasi pihak ketiga.
Tidak bisa dimungkiri, beragam diskon belanja ini bisa membantu kita memenuhi kebutuhan dengan harga yang lebih hemat.
4. Masak Makanan Sendiri
Siapa yang setiap bosan sering jajan lewat ojek online? Ini adalah salah satu faktor yang membuat kita lebih boros uang belanja.
Usahakan untuk membiasakan masak makanan sendiri di rumah, lalu bawa bekal ke kantor atau ke kampus.
Jika sulit, kita bisa mengurangi intensitas jajan online dari sebelumnya 3x seminggu menjadi 2x atau 1x seminggu.
Utamakan menghemat uang untuk belanja kebutuhan lain yang lebih penting, selamat mencoba! (*)