Jika ingin mencoba sendiri, simak beberapa cara belanja di Thailand pakai DANA yang bisa dipraktikkan.
1. Unduh aplikasi DANA di Play Store atau App Store.
2. Masuk ke akun kita atau daftar akun baru.
3. Kunjungi merchantoffline di Thailand dan mulai belanja.
4. Jika sudah, kunjungi kasir untuk bayar belanjaan.
5. Buka aplikasi DANA dan masukkan PIN.
6. Pada halaman depan, klik Pay lalu scan QRIS merchant Thailand.
7. Masukkan nominal belanja dalam Thai Baht.
8. Konfirmasi tujuan dan nominal dalam Rupiah.
9. Masukkan PIN DANA dan transaksi berhasil.
Itulah cara belanja di Thailand pakai DANA yang bisa dipraktikkan seluruh pengguna. (*)