CERDASBELANJA.ID – Merayakan kesuksesan penyelesaian transaksi investasi terbaru, DANAdan Sinar Mas meneguhkan semangat kolaborasi, dalam mengakselerasi literasi digital dan inklusi keuangan di Indonesia, termasuk saat belanja.
Sebagai bagian dari pertumbuhan dan ekspansi bisnis, serta mempersiapkan DANA menghadapi fase pertumbuhan dan pencapaian berikutnya, DANAdanSinar Mas berkolaborasi mengakselerasi ekonomi digital Indonesia dan dunia belanja online.
Semangat kolaborasi untuk mempercepat literasi digital dan inklusi keuangan di Indonesia antara DANA dan Sinar Mas ini, diwujudkan dengan mengandalkan kapabilitas yang dimiliki masing-masing industri, termasuk dunia belanja.
Kolaborasi yang akan dijalankan, antara lain adalah di bidang layanan keuangan digital, telekomunikasi, serta properti.
CEO & Co-Founder DANA Indonesia Vince Iswara mengatakan, pihaknya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan media yang telah mendukung DANA sejak awal, serta terus berkontribusi aktif dalam mengedukasi masyarakat mengenai perkembangan ekonomi digital Indonesia.
“Semangat kolaborasi yang diinisiasi DANA dan Sinar Mas pada sektor telekomunikasi, layanan keuangan digital, serta properti, merupakan langkah awal kami untuk pengembangan ekonomi digital lintas industri,” jelas Vince dalam konferensi pers, Kamis (25/8).
Vince menambahkan, dengan teknologi terdepan DANA, inovasi, serta solusi pembayaran yang terintegrasi dan didukung oleh Sinar Mas, DANA akan terus meningkatkan dan memperluas layanan keuangan berbasis gaya hidup untuk konsumen, solusi untuk merchant, serta berbagai layanan keuangan melalui kemitraan dengan lembaga keuangan.
“Di samping itu, DANA tetap berkomitmen menjadi platform ekosistem terbuka sebagai solusi pembayaran dan layanan keuangan berbasis gaya hidup, serta mempercepat pertumbuhan platform terbuka kami yang kami yakini diperlukan untuk literasi dan inklusi keuangan yang lebih masif di Indonesia,” tambah Vince.
Chief Commercial Officer Smartfren Andrijanto Muljono mengatakan, Smartfren sebagai enabler ekosistem digital meyakini kolaborasi bersama DANA dan stakeholders lainnya, dapat turut mendorong percepatan digitalisasi ekonomi di Indonesia.
“Harapan kami, dengan terwujudnya ekonomi digital ini maka akan semakin banyak peluang baru yang terbuka di masyarakat, baik untuk UMKM atau anak-anak muda kreatif yang kini sangat lihai memanfaatkan teknologi digital,” jelas Andrijanto.
Director Sinar Mas Multiartha Ferita mengatakan, sebagai bagian dari investasi Group Sinar Mas Multiartha, pihakya melalui unit usaha-usaha kami berkomitmen mendukung penuh program literasi dan inklusi keuangan nasional Indonesia.