Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kasus Penipuan Minyak Goreng Murah, Ibu-Ibu di Jombang Alami Kerugian Capai Rp1 Miliar

Winda - Rabu, 30 Maret 2022 | 15:00
Kasus penipuan minyak goreng murah di Jombang
DOK. Kompas.com

Kasus penipuan minyak goreng murah di Jombang

CERDASBELANJA.ID – Permasalahan terkait harga hingga stok minyak goreng di tanah air tak kunjung tuntas.

Setelah pemerintah menurunkan aturan HET (Harga Eceran Tertinggi) untuk minyak goreng, secara tiba-tiba stok minyak goreng berlimpah di pasaran.

Walaupun stok berlimpah, masyarakat tetap mengeluh karena harga minyak goreng yang terbilang tak masuk akal.

Saat ini harga minyak goreng di pasar berkisar sekitar Rp25.000 per liter untuk minyak goreng kemasan.

Maka dari itu, tak heran ketika ibu-ibu menjadi tergiur ketika ditawarkan dengan minyak goreng murah.

Tapi harap berhati-hati, jika tak mau mengalami kejadian buruk yang menimpa ibu-ibu di Jombang baru-baru ini.

Dilansir dari Kompas.com, ibu-ibu di Jombang mengalami kasus penipuan minyak goreng dengan kerugian mencapai Rp1 miliar.

Para korban sebagian besar berasal dari Kelurahan Kaliwungu, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Adapun pelaku kasus penipuan minyak goreng murah di Jombang ini, diketahui juga berasal dari kelurahan yang sama.

Baca Juga: Naik ke Penyelidikan, KPPU Temukan Bukti Dugaan Adanya Kartel Minyak Goreng

Salah satu korban, Atik Aliasih menuturkan mulai berhubungan dengan pelaku untuk membeli minyak goreng kemasan sejak Desember 2021.

Pembelian tersebut berawal dari ketertarikannya terhadap harga murah minyak goreng yang ditawarkan pelaku.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x