Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Global Money Week Allianz Indonesia 2022, Belajar Pentingnya Cerdas Atur Keuangan untuk Masa Depan

Winda - Jumat, 25 Maret 2022 | 12:00
Global Money Week
foto : globalmoneyweek.org

Global Money Week

CERDASBELANJA.ID – Saat ini, setiap orang berlomba-lomba kerja keras dan membangun bisnis untuk memiliki finansial yang stabil.

Dengan finansial yang stabil, tentu akan membuat perencanaan masa depan menjadi lebih baik.

Nah Allianz Indonesia bersama CewekBanget.ID dan HAI Online, mengadakan Global Money Week Allianz Indonesia 2022.

Global Money Week Allianz Indonesia merupakan sebuah rangkaian acara tahunan yang bakal memberi kita berbagai insight menarik soal keuangan sejak dini.

Dilansir dari Cewekbanget.grid.id, acara Global Money Week tahun 2022 ini mengangkat tema ‘Build your future, be smart about money’.

Tema ini dipilih demi menunjukkan pentingnya memikirkan masa depan kita sendiri saat membuat keputusan finansial.

Sama seperti di tahun-tahun sebelumnya, Global Money Week kali ini bertujuan memberikan pendidikan literasi keuangan.

Terutama bagi kita para remaja agar kita lebih siap menghadapi masa depan yang lebih baik secara finansial.

Hal ini penting, terutama karena kita masih berada di tengah situasi pandemi COVID-19 yang serba tak menentu.

Baca Juga: Dorong Literasi Finansial, Allianz Gelar Webinar Pengelolaan Keuangan di Bali

Hasil survei singkat CewekBanget.ID bersama HAI Online kepada 703 responden, terungkap bahwa mayoritas anak muda saat ini sudah menabung namun belum rutin (39.5%).

Beda sedikit dengan anak muda yang belum menabung sama sekali (32.2%), dan yang rutin menabung tiap bulan hanya 28.3% saja.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x