Suami dari Nagita Slavina itu menduga bahwa kedua adiknya sedang menjadi seorang broker.
“Kalian ini broker kan sebenarnya, komisi kan?” ujar Raffi pada kedua adiknya itu.
Broker adalah seorang perantara pedagang efek yang merupakan bagian dari kegiatan usaha.
“Berapa harganya? Jelas dulu berapa, 3 miliar? Berarti kalian ambil persenan 20% nih, 600 juta bagi 2 gue udah tau” bentak Raffi.
Tak benar-benar membentak, Raffi hanya bercanda karena mengetahui akal bulus sang adik.
Buktinya, setelah dibentak, Nisya dan Syahnaz malah tertawa puas walaupun tak mendapat kesepakatan dari sang kakak.(*)