Follow Us

Cara Bisnis UMKM dengan Hindari Utang, Ternyata Ini Alasannya!

Maria Ermilinda Hayon - Minggu, 07 November 2021 | 21:00
Ilustrasi UMKM.
iStockphoto

Ilustrasi UMKM.

CERDASBELANJA.ID - Apa yang paling penting saat membangun bisnis UMKM?

Kebanyakan dari kita pasti mementingkan atau mengejar profit yang besar, bukan?

Tak salah juga, tapi jangan hanya fokus pada profit.

Selain profit, hal yang paling perlu diperhatikan dan dijaga adalah jalannya cash flow atau arus kas. Inilah yang sering kita lupakan atau bahkan kita abaikan.

Padahal, untuk bisa dapat profit yang bagus dan bisnis UMKM kita bisa bertahan lama, memastikan keamanan dan kestabilan cash flow bisnis adalah salah satu kuncinya.

Salah satunya pakai cara bisnis UMKM dengan hindari utang.

Baca Juga: Gojek Gelontorkan Dana Senilai Rp1 Triliun Selama Masa Pandemi untuk Dukung Mitra UMKM dan Driver Bertahan dan Bangkit Bersama

Cara bisnis UMKM dengan hindari utang dipercaya bisa bikin cash flow berjalan lancar.

Yosephine P. Tyas, S.Kom, MM, CFP., Financial Planner dari Finansialku.com menyebut itu memang salah satu cara.

Bisnis UMKM baru itu ibarat anak yang baru lahir, belum bisa diminta berjalan atau berlari cepat karena belum stabil.

Maka itu, janganlah ambil utang untuk modal atau operasional bisnis yang baru kita mulai.

Source : Tabloid Nova

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest