Adapun jumlah poin atau stamp yang didapatkan, akan bervariasi sesuai jumlah nominal transaksi dan barang apa yang dibeli.
Setelah belanja dan dapat stamp atau poin, kita sudah bisa mengeceknya sendiri di aplikasi Indomaret Poinku.
Jumlah poin atau stamp, bisa dilihat pada menu Informasi Akun atau pada Akun Konsumen.
Perlu diingat, poin yang dikumpulkan sampai 30 November akan dihapus pada 31 Desember setiap tahunnya.
Sementara itu, masa berlaku stamp sesuai dengan periode promo dari setiap stamp. Tunggu apa lagi? Segera gunakan aplikasi Indomaret Poinku dan dapatkan keuntungannya! (*)