Follow Us

Tembus 500 Juta Viewers, BTS Terima Royalti Capai Rp250 Miliar dari Single Butter Meskipun Baru 3 Bulan Rilis

Winda - Selasa, 07 September 2021 | 22:00
single Butter BTS
DOK. instagram @bts.bighitofficial

single Butter BTS

CERDASBELANJA.ID – BTS menjadi boy group yang merajai musik k-pop dalam beberapa tahun belakang.

Setiap single yang dirilis oleh boy group besutan Hybe Labels ini selalu booming dan laku keras dipasaran.

Seperti single yang belum lama ini dirilis BTS, berjudul Butter yang sukses di pasaran.

Baca Juga: Akhirnya Produser Hip Hop TM88 Dapat Email dari BTS, Army Berharap Bisa Segera Jalin Kolaborasi

Single Butter ini dirilis pada 21 Mei 2021 lalu melalui kanal YouTube Hybe Labels.

Hingga kini, MV (Music Video) dari Butter ini telah memiliki jumlah viewers mencapai setengah miliar.

Tembus 500 juta viewers, BTS diketahui menerima royalti mencapai Rp250 miliar dari single Butter.

Dikutip dari id.noxinfluencer.com, royalti tersebut bahkan digadang-gadang didapat meskipun baru 3 bulan rilis di YouTube.

Perlu diingat bahwa royalti yang diterima BTS tersebut hanya dari penghasilan MV di YouTube.

Selain menerima royalti yang fantastis tersebut, single Butter milik BTS ini juga panen prestasi.

Baca Juga: Kembali Ukir Prestasi, BTS Masuk Hall of Fame Guinness World Records 2022

Saat baru dirilis, single ini telah berhasil menyabet prestasi sebagai MV dengan viewers terbanyak dalam 24 jam pertama di YouTube.

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest