Follow Us

Halo UMKM, Saatnya Lindungi Usaha dengan Asuransi, Untuk Apa?

Maria Ermilinda Hayon - Sabtu, 24 April 2021 | 04:30
Asuransi untuk usaha penting untuk melindungi usaha kita.
iStockphoto

Asuransi untuk usaha penting untuk melindungi usaha kita.

Ada berbagai macam perlindungan asuransi bisnis yang tersedia bagi pemilik bisnis.

Sehingga kita bisa menyesuaikan perlindungan asuransinya untuk mengatasi risiko spesifik yang mungkin dihadapi bisnis kita kelak.

Di antaranya perlindungan aset bisnis seperti toko, kantor, hingga semua produk usaha yang kita miliki.

Semuanya akan terlindungi jika terjadi bencana alam, kecelakaan seperti kebakaran, serta kasus kriminal seperti pencurian atau perampokan aset usaha.

Lalu perlindungan terhadap karyawan usaha kecil untuk meng-cover masalah kesehatan, kecelakaan, atau cacat.

Baca Juga: Rekomendasi Produk Asuransi Pertama untuk Keluarga, Jangan Asal Pilih

Ingat, kita pun perlu melindungi karyawan sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian kita sebagai pelaku usaha, ya.

Selanjutnya perlindungan proses bisnis. Perlindungan ini termasuk pada proses pengiriman barang.

Seperti kita tahu, apa pun bisa terjadi saat proses pengiriman.

Nah, dengan proteksi asuransi, maka tanggung jawab akan dialihkan ke perusahaan asuransi.

Perlindungan ini termasuk kerusakan, kehilangan, dan pencurian barang.

Namun meski ada banyak perlindungan dan manfaat yang ditawarkan, tetap ingat saat memilih perlindungan untuk bisnis kita, pikirkan tentang aspek penting dari sistem operasi bisnis yang memerlukan perlindungan.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest