CERDASBELANJA.ID – Di tengah pandemi ini, ponsel telah menjadi salah satu kebutuhan primer yang sangat dibutuhkan.
Apalagi karena seluruh kegiatan dilakukan di rumah saja. Tentu ini membuat kita tidak bisa lepas dari penggunaan ponsel.
Namun demikian, penggunaan ponsel secara terus menerus tentu bisa menurunkan kinerja ponsel.
Baca Juga: Sambut Ulang Tahun, NOVA Usung Gerakan Pilih Lokal Aja Demi UMKM
Jika kurang terawat dan digunakan secara sembrono, ponsel bahkan bisa cepat rusak.
Selain itu, ternyata ada beberapa kebiasaan kecil lain yang bisa membuat ponsel kita cepat rusak.
Simak beberapa kebiasaan sederhana, tetapi ampuh menurunkan kinerja ponsel dan membuatnya bisa cepat rusak.
1. Menggunakan Kabel Charger Abal-abal
Ada kalanya kabel charger kita mengalami kerusakan atau hilang, sehingga perlu diganti. Untuk menghemat biaya, biasanya kita membeli kabel charger dengan harga murah dan tidak original.
Namun ternyata penggunaan kabel yang tidak sesuai bisa mempengaruhi kinerja ponsel. Ada beberapa kemungkinan yang bisa terjadi dari penggunaan kabel abal-abal ini.
Misalnya seperti mengalami overheating, merusak kinerja baterai, merusak kinerja komponen lain dalam ponsel, bahkan bisa saja ponsel meledak. Untuk itu, gunakan kabel resmi demi mengurangi potensi kerusakan pada ponsel.
Baca Juga: Jangan Panik, Ini Cara Tukar Uang Rusak Dimakan Rayap ke Bank Indonesia