Follow Us

Aspek Finansial yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Menikah, Wajib Tahu

Wulan - Sabtu, 20 Februari 2021 | 11:00
4 Aspek Finansial yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Menikah, Wajib Tahu
Tribunnews.com

4 Aspek Finansial yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Menikah, Wajib Tahu

CERDASBELANJA.ID – Jika kita berencana menikah dalam waktu dekat ini, maka akan sangat penting untuk membahas masalah finansial bersama pasangan.

Pasalnya, pada saat menikah tentunya kebiasaan dalam belanja, menabung, dan mengeluarkan uang akan berubah drastis.

Apalagi, jika berencana memiliki anak dalam waktu dekat setelah menikah.

Baca Juga: Anti Wacana, Ini Cara Mewujudkan Resolusi Keuangan Jadi Kenyataan

Tentu ada banyak faktor yang perlu dipersiapkan. Mulai dari biaya persalinan, biaya pendidikan, biaya hidup dan sebagainya.

Untuk itu, sangat penting memulai pernikahan dengan kondisi finansial yang baik.

Melansir dari Forbes, berikut adalah beberapa aspek finansial yang perlu dipertimbangkan sebelum menikah.

1. Manajemen Keuangan

Hal pertama yang perlu dipertimbangkan sebelum menikah adalah manajemen keuangan.

Menyiapkan rekening bank dan kartu kredit bersama, dapat mempermudah dan menyederhanakan pengeluaran rumah tangga.

Rekening dan kartu kredit bersama ini akan membantu kita mengatur pengeluaran, serta mengantisipasi apabila suatu saat terjadi hal tidak terduga di dalam rumah tangga.

Baca Juga: Mana yang Lebih Prioritas, Dana Darurat atau Investasi? Ini Jawabannya

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest