Follow Us

Naik Kereta Sudah Mulai Tes GeNose, Kapan Penumpang Pesawat?

Yunus - Sabtu, 06 Februari 2021 | 17:00
Penumpang kereta sudah mulai melakukan tes GeNose sebagai syarat perjalanan.
KOMPAS.COM

Penumpang kereta sudah mulai melakukan tes GeNose sebagai syarat perjalanan.

CERDASBELANJA.ID – Berbagai cara dilakukan untuk mencegah meluasnya virus Corona, salah satunya dengan melakukan pemeriksaan bebas Covid-19 di tempat-tempat tertentu.

Kini naik kereta sudah mulai tes GeNose, namun belum ada kabar baru apakah tes itu juga akan berlaku untuk penumpang pesawat?

Tes GeNose C19 adalah pemeriksaan untuk mendeteksi Covid-19 lewat embusan napas, dengan harga yang jauh lebih murah.

Baca Juga: Masih Berlangsung, Promo Lengkap HUT Gramedia, Diskon Buku Hingga 90%

Seperti dilansir dari Kompas.com, metode pemeriksaan GeNose C19 mulai dimanfaatkan untuk syarat perjalanan kereta api jarak jauh.

Para calon penumpang kereta cukup menunjukkan hasil pemeriksaan GeNose C19 sebelum melakukan perjalanan.

Lantas apakah hal ini juga berlaku untuk moda transportasi pesawat udara?

PT Angkasa Pura II (Persero) menginformasikan bahwa sejauh ini belum ada perubahan mengenai persyaratan untuk dapat melakukan perjalanan domestik dan internasional di Indonesia.

Dalam keterangannya, setiap penumpang pesawat masih harus memenuhi syarat sesuai Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor SE 3 Tahun 2021.

Surat itu berisi aturan tentang Petunjuk Pelaksana Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Udara dalam Masa Pandemi.

Baca Juga: Sambut Hari Valentine, Ini Deretan Promo Cokelat dan Es Krim Terbaru

Source : Kompas.com

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest