CERDASBELANJA.ID – Selama masa pandemi, urusan dana darurat seakan jadi begitu penting.
Ketika penghasilan berkurang, atau bahkan hilang, dana darurat seakan jadi penolong.
Namun, sebelum terjadi, siapkan dana darurat itu penting. Tapi idealnya, berapa rupiah yang harus disimpan?
Baca Juga: Jangan Bingung, Ini Cara Kumpulkan Dana Darurat dalam Waktu Singkat
Pertanyaan seperti itu sering kali bikin penasaran banyak orang, terutama yang memang berniat menyiapkan dana darurat.
Dana darurat adalah sejumlah dana yang khusus kita alokasikan dan bisa kita pakai ketika terjadi kondisi darurat.
Kondisi darurat yang seperti apa?
Salah satunya, ya, seperti saat ini, di mana ada kejadian di luar dugaan atau di luar kendali, yang mengganggu keuangan kita.
Sayangnya, keberadaan dana darurat yang krusial ini sering disepelekan atau dilupakan.
Setiap orang pasti memiliki banyak kebutuhan dan keinginan yang berbeda-beda, baik membeli rumah, mobil, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Harus Tahu, Ini Pentingnya Dana Darurat di Saat Pandemi