CERDASBELANJA.ID- Meskipun kita masih dilanda pandemi corona, tren belanja masih terus meningkat, terutama bagi ibu yang baru punya bayi.
Pastinya kita antusias untuk membeli peralatan bayi, termasuk keperluan traveling bayi.
Keperluan traveling bayi memang menjadi fokus utama kita agar si kecil nyaman dan aman saat dibawa pergi.
Baca Juga: Promo Hemat Terbaru Burger King, Flaming Deals Mulai Rp30 ribu
Oleh sebab itu, dari semua produk bayi, alat-alat keperluan traveling bayi menjadi produk paling diminati di e-commerces.
Compas.co.id merangkum penjualan produk-produk Mom & Baby dalam kategori baby traveling gears (perlengkapan perjalanan bayi) pada penutup tahun 2020 di dua e-Commerce raksasa, Shopee dan Tokopedia.
Pada urutan pertama ialah produk baby carrier (gendongan bayi) dari Baby Scots.
Baca Juga: Investasi Menguntungkan dengan Reksa Dana Pasar Uang, Cukup 100 Ribu!
Produk dari Baby Scots ini memang cukup terkenal mengingat harganya yang terjangkau dan pilihan motifnya yang beragam.
Tak heran, banyak seller di e-Commerce juga yang menjadi reseller dari produk favorit ini.
Produk ini menjadi produk terlaris pertama dalam kategori baby traveling gears (perlengkapan perjalanan bayi).