Khusus untuk tanggal 25 Desember, 31 Desember 2020 dan 1 Januari 2021 seluruh Kawasan Wisata Ancol akan ditutup.
Pengunjung yang ingin berwisata ke Ancol, tetap dianjurkan untuk membeli tiket secara daring melalui situs www.ancol.com.
Para pengunjung juga dianjurkan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 3M di kawasan Ancol.
Tidak hanya itu, untuk mengurangi dampak dan penularan virus Covid-19, maka pihak Manajemen Taman Impian Jaya Ancol juga tidak mengadakan kegiatan dan acara di kawasan rekreasi Ancol.
Seluruh unit rekreasi seperti Pantai, Dunia Fantasi, Sea World Ancol, Ocean Dream Samudra, Pasar Seni, dan Allianz Ecopark akan beroperasional seperti biasa tanpa ada kegiatan khusus.
Baca Juga: Rekomendasi Asuransi Murah dan Praktis dari Traveloka dan Astra Life
Bagi kamu yang ingin menginap di Putri Duyung Resort, tetap dapat melakukan reservasi di situs www.ancol.com.
Sementara itu, bagi ksmu yang ingin mengunjungi kepulauan seribu dan ke Pulau Bidadari juga tetap akan dilayani melalui Dermaga Marina. (*)