Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Pinjam Uang Pakai Traveloka Paylater Card, Simak Keuntungannya

Maria Ermilinda Hayon - Kamis, 13 Juli 2023 | 10:27
Produk Traveloka PayLater Card serta tampilan di mobile
DOK. Instagram @traveloka

Produk Traveloka PayLater Card serta tampilan di mobile

CERDASBELANJA.ID -Sobat Cerdas sudah tahu belum cara pinjam uang pakai Traveloka Paylater Card?

Traveloka Paylater Card adalah kartu kredit yang diterbitkan oleh Bank BRI bekerja sama dengan Traveloka dan Visa.

Kamu bisa menggunakan Traveloka Paylater Card untuk pinjam uang dan mendapatkanbeberapa manfaat transaksi.

Dilansir dari lama resmi Traveloka,dengan PayLater Card kamu bisa melakukan pembelian tidak hanya di Traveloka, tetapi juga di semua merchant Visa di seluruh dunia.

Kamu pun bisa transaksi tanpa khawatir dengan adanya biaya tahunan dan biaya tersembunyi.

Kamu pun bisa mendapatkan Traveloka Poin saat berbelanja menggunakan PayLater Card.

Kamu bisa mengelola semua transaksi PayLater Card di Traveloka App, termasuk mengecek riwayat transaksi secara real time dan membayar tagihan PayLater Card.

Lantas bagaimana cara mendapat layanan Traveloka Paylater Card?

Jika memenuhi syarat, kamu akan melihatpilihan untuk mendaftar baik di formulir aplikasi (untuk pengguna non-PayLater) atau di halaman akun PayLater kamu (untuk pengguna PayLater lama).

Jika ada, segera lakukan cara aktivasi Traveloka Paylater Card ini.

  1. Buka PayLater dan ketuk Aktifkan Kartu.
  2. Isi detail PayLater Card lalu tap Activate Now, Traveloka akan menyiapkan format SMS yang telah diisi dengan data kamu.
  3. Kirim SMS ke 3300 dan kartu paylater akan aktif dalam waktu singkat.
  4. Ketuk Go To My Cards untuk menambahkan Kartu PayLater ke dalam fitur My Cards.
  5. Di My Cards, ketuk Tambah Kartu dan isi detail PayLater Card kamu.
Baca Juga:Ini Cara Daftar Paylater Traveloka, Bisa untuk Liburan Saat Imlek 2023

Sayangnya saat ini aplikasi Traveloka PayLater Card hanya tersedia bagi pengguna yang memenuhi syarat.

Tapi jangan khawatir, kamu bisa tetap menikmati fitur umum paylater dari Traveloka dan berusaha mengajukan penggunaan Traveloka Paylater Card. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x