Follow Us

Awas Ada Modus Bukti Pembayaran QRIS Palsu, Pebisnis Wajib Hati-Hati

Maria Ermilinda Hayon - Jumat, 20 Januari 2023 | 18:00
Bukti pembayaran QRIS Palsu

Bukti pembayaran QRIS Palsu

CERDASBELANJA.ID – Jika memiliki usaha dan menggunakan QRIS sebagai salah satu alat pembayaran maka harus hati-hati dengan bukti pembayaran QRIS palsu.

Sialnya, sulit untuk mengetahui apakah bukti transfer QRIS palsu atau benar-benar asli.

Pasalnya, dalam waktu kurang dari 10 detik saja, bukti pembayaran QRIS palsu ini bisa dibuat dengan nama toko dan nominal uang yang sama dengan tempat kita mengadakan transaksi.

Hal ini pernah dicoba oleh pengguna platform Tiktok dengan nama akun @mrongdedy, seorang yang membuat konten mengenai entrepreneurship, teknologi, media sosial, dan life lesson.

Ia membuat video percobaan jalannya penipuan QRIS secara real sebagai imbauan bagi pelaku usaha agar lebih waspada.

Benar saja, dalam video yang dia unggah, saat ia membuat dan menunjukkan bukti pembayaran QRIS palsu, kasir yang berjaga hanya memfoto dan percaya.

Pembayaran pun dianggap lunas, dan pemilik toko rugi Rp415.900 dari transaksi belanja ini.

Tapi untung ini hanya percobaan, jadi @mrongdedy kembali untuk benar-benar membayar.

Namun coba bayangkan kalau penipuan ini terjadi betulan di toko kita.

Bukan cuma sekali, tapi berkali-kali, bisa gulung tikar.

Tapi tenang, ada dua solusi yang bisa pelaku usaha lakukan untuk mengantisipasi modus penipuan ini.

Baca Juga: Cara Belanja di Jepang Pakai QRIS, Tak Perlu Tukar Mata Uang Lagi

Halaman Selanjutnya

1 2

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular