CERDASBELANJA.ID – Kamutertarik menjadi reseller? Tampaknya kamu perlu memerhatikan beberapa tips menjadi reseller dari MS GLOW.
Pasalnya, para perempuan terutama ibu rumah tangga banyak yang tertarik menjadi seorang reseller untuk brand kecantikan. Sehingga mereka membutuhkan tips menjadi reseller yang inspiratif.
Dengan tips menjadi reseller dari MS GLOW, para ibu rumah tangga bisa percaya diri untuk mencoba menjadi reseller yang handal.
Kendati demikian, untuk sukses menjadi reseller tak bisa diraih secara instan.
Seperti yang diceritakan oleh para reseller MS GLOW. Mereka harus melewati suka duka menjadi seorang reseller dan menjalani profesi ini selama bertahun-tahun, hingga menjadi sumber penghasilan mereka, yang bahkan bisa menghasilkan rumah hingga mobil.
Nah, buat kamu yang tertarik untuk mengembangkan karier menjadi seorangreseller, para reseller MS GLOW ini membagikan pengalaman mereka yang mungkin bisa diterapkan oleh para perempuan yang ingin memulai menjadi reseller. Yuk simak!
Pilih brand sesuai passion
Mengerjakan pekerjaan yang sesuai dengan passion kita biasanya jadi jauh lebih menyenangkan. Kamu yang gemar memakai skincare, akan lebih baik lagi jika kamu mencoba produk skincare yang kamu jual untuk meyakinkan konsumen agar mereka mau mencoba dan membeli produk kamu.
Perhatikan kredibilitas brand
Sebagai reseller, hal yang perlu kita perhatikan adalah memastikan bahwa brand tersebut aman dan kredibel untuk para konsumen.
Jangan sampai kita terlibat dalam rantai penjualan produk yang bisa membahayakan kesehatan konsumen ya.