CERDASBELANJA.ID – Menjelang liburan akhir tahun, mulai banyak wisatawan yang menyiapkan rencana belanja sampai wisata.
Tentunya, bakal ada banyak wisatawan yang menginap di hotel lokal yang dekat dengan lokasi belanja dan wisata.
Dengan demikian, pemilik usaha perlu menyiapkan banyak armada dalam menghadapi kebutuhan belanja konsumen.
Menjawab kebutuhan tersebut, platform akomodasi RedDoorz mengumumkan penambahan properti jaringan hotel berkonsep milenial yang bernama SANS Hotel, menjadi 38 properti di 17 kota di seluruh penjuru Indonesia.
SANS Hotel, merupakan lini hotel RedDoorz dengan konsep kekinian dan trendi yang dilengkapi fasilitas seperti entertainment area untuk para pelanggan yang menginap, khususnya milenial dan Gen-Z travelers.
Lini hotel ini, diluncurkan pertama kali pada November 2020 dengan 5 properti di 4 kota dan pada November 2022 menjadi 38 properti yang mana peningkatan jumlah properti ini dilakukan selama masa pandemi Covid-19.
Melalui SANS Hotel, pengalaman menginap dan bepergian kaum milenial dan Gen-Z yang aktif dan kreatif, akan jadi lebih berkeSANS.
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengungkapkan, pergerakan wisatawan domestik di tahun 2022 kian membaik dan telah mencapai 600 juta pergerakan per September 2022, di atas target tahun ini, yaitu 550 juta pergerakan.
Pergerakan ini, juga melampaui pergerakan wisata domestik pada masa sebelum pandemi tahun 2019 yang hanya sebesar 275 juta pergerakan.
Kabar baik ini, dapat terealisasikan berkat upaya pemerintah seperti pembatasan kegiatan sosial, serta vaksinasi booster yang telah mencapai 28,62% penerima, menurut data dari Kementerian Kesehatan per 5 Desember 2022.
Perkembangan positif inilah yang mendorong RedDoorz, untuk menambah properti SANS Hotel di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan bepergian masyarakat.
Baca Juga: Cara Bayar Pakai Shopeepay di RedDoorz, Booking Hotel Jadi Lebih Mudah