CERDASBELANJA.ID – Kadang kita sering merasa repot ketika harus pergi dan pulang belanja dari pasar, hingga harus menggunakan taksi online.
Dengan taksi online, kita jadi lebih mudah membawa barang belanja dari pasar tanpa harus repot menentengnya.
Nah untuk menghadirkan solusi dalam masalah tersebut, AirAsia Group meluncurkan taksi online.
AirAsia Group resmi meluncurkan taksi online yang diberi nama AirAsia Ride, layanan ride-hailing roda empat.
Selain untuk pergi dan pulang dari pasar, tentu AirAsia Ride juga hadir untuk layanan bepergian ke mana saja.
Dilansir dari kompas.com, layanan taksi online AirAsia ini baru dapat dinikmati di wilayah Bali saja, mulai Rabu (2/11).
CEO Airasia Super Apps, Amanda Woo mengungkapkan bahwa Bali dipilih karena merupakan destinasi wisata utama di Indonesia.
Kehadiran AirAsia Ride di Bali ini, kata Amanda, memungkinkan AirAsia mengoptimalkan database pengguna yang luas dan memperkuat segmen travel.
“Kami merasa gembira untuk memulai perjalanan airasia Super App Indonesia di Pulau Bali," kata Amanda.
Dengan kehadiran layanan taksi online, AirAsia Group terus menuju cita-citanya menjadi SuperApp.
Saat ini, aplikasi AirAsia sudah menyediakan banyak layanan secara langsung di dalam aplikasi.
Baca Juga: AirAsia Food Hadir di Jakarta, Berikan Diskon Makanan Sampai 70%