Follow Us

Rekomendasi Acne Patch dari Derma Angel, Belanja di Sociolla

Wulan - Sabtu, 24 September 2022 | 16:00
Rekomendasi acne patch dari Derma Angel, segera belanja di Sociolla
Dok. Derma Angel

Rekomendasi acne patch dari Derma Angel, segera belanja di Sociolla

Ketika pori-pori kulit wajah tersumbat akibat sel-sel kulit mati, hal ini dapat menyebabkan bakteri terperangkap dan membuat area kulit menjadi merah dan bengkak.

Permasalahan kulit seperti jerawat kistik atau jerawat batu, biasanya dapat muncul ketika infeksi ini terjadi di lapisan dalam kulit dan menimbulkan benjolan yang terasa sakit dan gatal sehingga mengganggu kenyamanan.

Jika jerawat batu tidak ditangani dengan tepat, hal ini akan menimbulkan jerawat yang lebih banyak lagi, bahkan dapat menimbulkan bekas luka jerawat yang dalam dan sulit hilang.

Adanya bekas luka jerawat yang tak kunjung hilang, juga dapat menimbulkan ketidakpuasan terhadap penampilan, rasa malu, serta berkurangnya rasa percaya diri, sehingga dibutuhkan perawatan yang intensif.

Memperkuat komitmen untuk senantiasa memberikan solusi tepat bagi permasalahan jerawat, kini Derma Angel menghadirkan inovasi terbaru melalui Derma Angel Acne Patch Plus dengan kandungan Salicylic Acid.

Senior Brand Manager Derma Angel Brigitta Thamrin menjelaskan, pihaknya memahami bahwa permasalahan jerawat dapat mempengaruhi rasa percaya diri terhadap penampilan, sehingga dibutuhkan solusi yang praktis namun tetap efektif memberikan perawatan intensif untuk membantu memulihkan segala jenis jerawat, mulai dari jerawat bernanah hingga jerawat batu.

Untuk itu, Derma Angel berkomitmen untuk mengatasi berbagai permasalahan jerawat dan merawatnya dengan penuh kelembutan, melalui Derma Angel Acne patch Plus.

“Dilengkapi dengan kandungan Salicylic Acid, acne patch Plus dapat menjadi solusi praktis untuk bantu menghilangkan jerawat batu secara lebih cepat, cocok untuk semua jenis kulit dan nyaman dipakai sehari-hari,” Brigitta dalam keterangannya, dikutip Sabtu (24/9).

Acne patch Plus dari Derma Angel yang mengandung Salicylic Acid ini, dapat membantu untuk membuka pori-pori kulit wajah dengan lebih cepat dan menyamarkan kemerahan.

Adanya Salicylic Acid ini, untuk mempercepat proses pemulihan kulit wajah, menenangkan jerawat, dan meminimalkan adanya luka dan bekas jerawat yang tidak diinginkan.

Kini, permasalahan jerawat batu yang mengganggu keseharian dan berdampak pada rasa percaya diri terhadap penampilan, dapat diatasi dengan lebih cepat, mudah, dan nyaman.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest