CERDASBELANJA.ID – Mulai hari ini, 1 Agustus 2022, Amazon Prime Video resmi memperkenalkan konten lokal untuk pengguna Indonesia.
Sederet bintang seperti Iqbaal Ramadhan dan Kiky Saputri muncul dalam kampanye perkenalan konten lokal Amazon Prime Video.
Konten lokal di Amazon Prime Video merupakan komitmen salah satu layanan video streaming asal Amerika Serikat itu untuk penggunanya di Indonesia.
Konten lokal Amazon Prime Video yang akan diproduksi berjudul Comedy Island: Indonesia.
Menurut informasi yang dikirimkan via email, Comedy Island: Indonesia akan ditayangkan pada tahun 2023.
Amazon Original lokal pertama Comedy Island: Indonesia merupakan acara tantangan komedi improvisasi situasional yang unik dan tidak terduga.
Dalam tayangan ini, delapan komedian dan pemain terdampar di pulau terpencil.
Tanpa disadari, mereka dipaksa mengambil bagian dalam permainan peran yang aneh untuk menghibur penduduk setempat.
Permainan improvisasi yang drastis berubah menjadi ajang adu kecerdasan saat mereka mulai mengakali penguasa pulau yang otoriter.
Selain itu, mereka juga sudah menemukan cara untuk melarikan diri dari pulau tersebut.
Baca Juga: Wow, Viu Memiliki Pengguna Aktif Bulanan Tertinggi di Asia Tenggara!