Follow Us

Perbedaan Vivo X80 dan X80 Pro, Spek Dewa Harga Mulai Rp11 Jutaan

Winda - Rabu, 27 Juli 2022 | 18:00
Perbedaan serta harga Vivo X80 Series
DOK. Vivo

Perbedaan serta harga Vivo X80 Series

CERDASBELANJA.ID – Pada Selasa (26/7) kemarin, Vivo secara resmi meluncurkan produk terbaru berupa ponsel flagship.

Dalam peluncuran pertama ini, Vivo langsung memperkenalkan dua ponsel series X80, yaitu Vivo X80 versi reguler dan Vivo X80 Pro.

Kedua ponsel Vivo terbaru ini digadang-gadang siap memberikan pengalaman one tap cinematic professional melalui rangkaian chip dan ZEISS Optics di Indonesia.

Nah bagi yang sudah lama mengincar produk terbaru Vivo ini, wajib mengetahui perbedaan dari dua tipe yang ditawarkan.

Dilansir dari kompas.com, inilah perbedaan Vivo X80 dan X80 Pro secara lengkap yang bisa dijadikan pertimbangan sebelum membeli.

1. Vivo X80 Pro

Vivo X80 Pro mengusung layar berpanel AMOLED LTPO2 dengan diagonal layar 6,78 inci.

Konfigurasi kamera Vivo X80 Pro terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 48 MP, dan dua kamera telefoto yang memiliki resolusi 12 MP dan 8 MP.

Beralih ke sektor dapur pacu, Vivo X80 Pro akan ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 yang dikombinasikan dengan chip buatan Vivo, yaitu Vivo V1 Plus.

Baca Juga: Viral! HP Nokia Edge 2022 Mirip iPhone 13, Ini Harga dan Fiturnya

Nantinya, rangkaian chip tersebut akan dipadukan dengan kombinasi RAM dan media penyimpanan 12 GB/256 GB.

Vivo X80 Pro ditopang dengan baterai 4.700mAH yang mendukung teknologi Flash Charge berdaya 80 watt.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest