CERDASBELANJA.ID – Hari pertama konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul telah berlangsung pada Kamis (10/3) kemarin.
Konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul ini dilselenggarakan di Stadion Olimpiade.
Selain bisa disaksikan secara langsung di Stadion Olimpiade, konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul ini bisa disaksikan secara streaming.
Tentunya, baik secara langsung atau streaming, konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul ini sama-sama harus memiliki tiket.
Dari konser sebelumnya, konser BTS Permission To Dance On Stage yang diadakan di Seoul ini sedikit berbeda.
Dilansir dari Koreaboo.com, ARMY yang hadir langsung di Stadion Olimpiade untuk menonton konser, tidak diperbolehkan untuk teriak.
Hal ini sudah menjadi kebijakan dan peraturan dari Bighit Music yang harus dipatuhi oleh setiap ARMY yang menonton langsung.
Walaupun tak boleh berteriak, Bighit Music menyebutkan bahwa ARMY masih bisa bertepuk tangan untuk menunjukan cinta pada BTS.
Aturan ini diterapkan Bighit Music sebagai syarat mengadakan konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul.
Baca Juga: Sutradara Bocorkan Konsep Konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul, Siap Manjakan ARMY
Alasannya karena angka COVID-19 yang sebenarnya masih meningkat di Korea Selatan.
Selain itu, aturan ini diterapkan untuk antisipasi penularan COVID-19 kepada artisnya yaitu BTS.
Para member BTS pun tak bisa menolak adanya peraturan tersebut, walaupun tentunya menyayangkan hal itu.
Konser tanpa teriakan penonton menjadi satu hal yang kurang lengkap, terlebih ini menjadi konser pertama BTS di tanah airnya setelah pandemi melanda dunia.
Walaupun adanya aturan tersebut, sepertinya tak menyurutkan semangat ARMY untuk menonton konser.
Selama pelaksanaan konser, ARMY dengan tertib mengikuti aturan yang telah disepakati demi keberlangsungan konser yang sukses. (*)