Follow Us

UMKM Go International, Tokopedia dan KBRI Dorong Jewel Rocks Ramaikan Paris Fashion Week 2022

Wulan - Selasa, 08 Maret 2022 | 12:00
Produk Jewel Rocks
Dok. Tokopedia

Produk Jewel Rocks

“Saya akhirnya mendapatkan ide, untuk membuat perhiasan modern yang bisa menjadi memori atau oleh-oleh tanpa meninggalkan unsur tradisi, mulai dari teknik ataupun tema,” kata Imelda.

Di dalam menjalankan usahanya, Imelda berkolaborasi dengan sejumlah pengrajin perak, resin, manik kaca, dan pembuat warna natural yang tersebar di Bali, Jawa Timur, dan Bandung.

Berbekal modal awal Rp500 ribu, kini Jewel Rocks telah memiliki 10 karyawan yang sebagian besar adalah ibu rumah tangga.

“Selama pandemi, platform digital seperti Tokopedia sangat membantu bisnis kami. Di dalam sebulan, kami bisa mendapatkan hingga 150 pesanan dari Sabang sampai Merauke, bahkan omzet kami pada 2021 meningkat 3x lipat dibandingkan 2020,” jelas Imelda.

Untuk perhelatan Paris Fashion Week, Imelda telah menyiapkan 10 desain baru yang belum diluncurkan di Indonesia, serta memamerkan koleksi favorit pelanggan dari Jewel Rocks.

“Harapannya, saya bisa membawa nama Indonesia melalui ajang ini, sehingga pembeli di kancah internasional bisa melirik potensi usaha lokal yang semakin banyak dan berkualitas,” tutup Imelda. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest