- Kita bisa melihat voucher yang sudah dibeli, di halaman Deals Sekitarmu lalu pilih Voucher Saya, atau di halaman Saya lalu klik Voucher Saya.
Baca Juga: Cara Pakai 3 Voucher Saat Check Out di Shopee, Cerdas Belanja Online!
- Untuk menukarkan VoucherDeals, kita hanya perlu scan kode QR Merchant Shopeepay.
- Harga sebelum diskon akan tertera setelah di-scan. Klik Voucher, pilih VoucherDeals yang sesuai, lalu klik Bayar Sekarang.
- Perlu diingat, setiap voucher mempunyai batas penukaran yang dapat dilihat pada halaman Rincian Pesanan.
- Mohon cek batas penukaran terlebih dahulu, dan segera gunakan voucher sebelum batas penukaran berakhir.
- Sebagai catatan, jika kita menukarkan voucher dalam periode waktu yang ditentukan tetapi masih mengalami kendala, ada beberapa kemungkinan, yaitu sebagai berikut.
1. Voucher tersebut sudah pernah ditukarkan sebelumnya. Semua voucher yang dibeli di Shopee hanya dapat ditukarkan sebanyak satu kali.
Baca Juga: Cara Dapat Kupon Belanja di Tokopedia, Cerdas Belanja Lebih Hemat
2. Voucher tidak ditukarkan di hadapan Petugas kasir (untuk merchant toko offline).
3. Voucher tidak dapat dikembalikan atau ditukar dengan uang tunai, dan saldo yang tidak digunakan tidak akan dikembalikan.
Segera beli Voucher Deals dan tukarkan langsung di gerai offline agar belanja bisa semakin hemat. (*)